Item request has been placed! ×
Item request cannot be made. ×
loading  Processing Request

Pendidikan Kewarganegaraan Sebagai Pembentuk Karakter Bangsa Di Kelurahan Dukuh Menanggal Surabaya Tahun 2021

Item request has been placed! ×
Item request cannot be made. ×
loading   Processing Request
  • Additional Information
    • Publication Information:
      Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
    • Publication Date:
      2022
    • Abstract:
      Sebagai generasi penerus bangsa, tentu ada bekal yang harus dimiliki oleh setiap individu. Dalam hal ini, yang dimaksud adalah adanya pendidikan dan karakter yang baik. Pendidikan merupakan suatu pembelajaran, pengetahuan, keterampilan, dan bahkan suatu kebiasaan yang diturunkan dari tiap generasi selanjutnya. Pendidikan dapat diperoleh dengan adanya bimbingan dari orang lain ataupun dapat kita dapatkan secara mandiri dari diri sendiri. Salah satu pendidikan yang harus diturunkan yaitu adanya pendidikan kewarganegaraan sebagai bentuk wujud dari masyarakat yang cerdas dan juga berkarakter. Kemampuan dalam berpikir kritis, tanggung jawab, dan juga sikap demokratis tak kalah penting dalam menunjang pembentukan karakter generasi penerus bangsa ini. Hal lain yang dapat menunjangnya adalah peran dari beberapa faktor. Dapat melalui peran orang tua dan bahkan peran dari lingkungan sekitar. Di era saat ini, sudah banyak generasi penerus yang menunjukkan sikap bahwa adanya penurunan semangat belajar dalam kehidupannya. Hal inilah yang menjadi titik berat dalam penulisan karya ini. Sebagai sampel, penelitian ini kami lakukan di Kelurahan Dukuh Menanggal Surabaya. Lokasi yang strategis dengan subyek penelitian dari tim mahasiswa Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Pengumpulan data yang dilakukan dengan membagikan kuesioner tersebar langsung kepada masyarakat, yang akhirnya menunjukkan hasil bahwa masyarakat sekitar tersebut setuju bahwa memang seharusnya yang dijadikan pilar pembangunan karakter dan juga jati diri bangsa merupakan Pendidikan karakter, khususnya para generasi penerus. Untuk itu, mari kita bersama-sama menyadari bahwa sebetulnya pendidikan kewarganegaraan memiliki peran penting sebagai bentuk pembentukan karakter bangsa.
    • File Description:
      application/pdf
    • Relation:
      https://jurnal.unipasby.ac.id/index.php/pacivic/article/view/6912/4604; https://jurnal.unipasby.ac.id/index.php/pacivic/article/view/6912
    • Accession Number:
      10.36456/p.v2i2.6912
    • Online Access:
      https://doi.org/10.36456/p.v2i2.6912
      https://doi.org/10.36456/p.v2i2
      https://jurnal.unipasby.ac.id/index.php/pacivic/article/view/6912
    • Rights:
      Copyright (c) 2022 Ukhtian Uula Cahyani Firdaus, Alfina Mahfudhotin Ahadah, Suyono ; https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
    • Accession Number:
      edsbas.29F9F7C6