Abstract: INDONESIA: Bank Muamalat merupakan Bank Syari’ah pertama di Indonesia. Dan Bank Syari’ah erat kaitannya dengan usaha pada sektor keuangan dengan sistem Syari’ah sebagai pondasi dalam setiap kegiatan operasionalnya, termasuk Corporate Social Responsibility (CSR). Dalam implementasinya, tentu memiliki aspek yang berbeda dengan yang diaplikasikan pada lembaga keuangan syari’ah. Dan dalam hal ini, konsep maqashid syari’ah merupakan dasar dari setiap aplikasi CSR yang berdasarkan syari’ah atau islam. Maka dari itu, penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Implementasi Corporate Social Responsibility Perspektif Maqashid Syari’ah Pada Bank Syari’ah (Studi Kasus pada Bank Muamalat Indonesia Cabang Malang)” Penelitian menerapkan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan tujuan untuk Memahami implementasi corporate social responsibility yang terdapat pada Bank Muamalat Cabang Malang berdasarkan perspektif maqashid syari’ah. Dengan informan penelitian berjumlah 4 informan. Data diperoleh melalui proses observasi, interview (wawancara). Analisa data dilakukan melalui tiga tahap: reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Bank Muamalat Indonesia Cabang Malang mampu memenuhi setiap kriteria yang terdapat pada maqashid ad-Dharuriyyah dan al-Hajiyyah. Namun tetap mengupayakan untuk mengimplementasikan program CSR yang berkaitan dengan kriteria pada maqashid al-Tahsiniyyah. Meskipun tidak sempurna, namun maslahah pada dasarnya tetap harus diupayakan keberadaannya, selama hal tersebut tidak menimbulkan Mudarat yang lebih besar serta tidak bertentangan dengan syari’ah. ENGLISH: Bank Muamalat is the first Sharia Bank in Indonesia. And Syari'ah Bank is closely related to businesses in the financial sector with the Syari'ah system as the foundation in every operational activity, including Corporate Social Responsibility (CSR). In its implementation, of course, it has different aspects from those applied to Islamic financial institutions. And in this case, the concept of maqasid shari'ah is the basis ...
No Comments.